Ini adalah tempat kedua setelah Townsville Aboriginal and Torres Strait Islander Cultural Centre yang dikunjungi dalam kegiatan safari AUSAid JCU Students hari Jumat lalu. Lokasinya bersebelahan dengan Aboriginal Cultural Centre di pusat kota Townsville. Merupakan akuarium terumbu karang terbesar di dunia, bukan hanya dari segi ukurannya saja yang membuat takjub, juga karena akuarium ini dimodifikasi sedemikian rupa sehingga para penghuni aquarium juga mengalami peristiwa alami seperti panas, dingin, hujan bahkan badai yang mirip dengan keadaan alaminya di Great Barrier Reef. Saat ini RHQ menjadi rumah bagi 130 jenis karang, 120 species ikan dan ratusan species bintang laut, mentimun laut, landak laut, brittle star, sifut, cacing laut, ubur-ubur dan sebagainya.
Tempat ini cocok untuk para pengunjung yang mau melihat para penghuni The Great Barrier Reef tanpa harus jauh-jauh bepergian ke Utara Queensland dengan biaya yang pasti lebih mahal dan pastinya akan menyita waktu, ditambah lagi cuaca diluar yang kadang tidak begitu bersahabat dan berbahaya karena suhu udara bisa mencapai 35-40 derajat Celcius disiang hari.
Dimasa liburan sekolah atau sepanjang weekend, tempat ini sangat ramai dikunjungi oleh para orang tua dengan membawa serta anak-anak mereka. Karena selain bermain, anak kecil ini juga bisa belajar tentang kehidupan laut, sehinga tertanam kesadaran sejak dini untuk menjaga dan melestarikan mahluk hidup lainnya terutama di dunia bawah laut.
Dimasa liburan sekolah atau sepanjang weekend, tempat ini sangat ramai dikunjungi oleh para orang tua dengan membawa serta anak-anak mereka. Karena selain bermain, anak kecil ini juga bisa belajar tentang kehidupan laut, sehinga tertanam kesadaran sejak dini untuk menjaga dan melestarikan mahluk hidup lainnya terutama di dunia bawah laut.
Di bawah ini adalah beberapa species mahluk hidup yang bisa dijumpai di The Great Barrier Reef Aquarium, enjoy it and leave a comment :)
Bintang Laut (Star Fish)
Kuda Laut (Sea Horse)
Ubur-ubur (Jelly Fish)
Terumbu Karang (Coral Reef)
Lutjanus sp
Platax obicularis
Terumbu Karang (Coral Reef)
Udang (Prawn)
(Leopad Shark)
Siganus sp
Angel Fish
Acanthurus olivaceus
Ray sp
aih mateeee... mantap bro!! 11-12 kyknya nih sm GBR yg asli. emmmeeejjiiiiinggg!!
ReplyDeleteIni blognya Kak Lubis ya? Waaaah!! Udah nyampe Australi aja nih, Hebaaaaat!! Sukses terus kak Lubis!! Ditunggu foto-foto berikutnya ^^V
ReplyDeleteHahahaha Danke Ayu, wah petualangan mu lebih menarik di Korea sana heheheh, Sukses juga Yuu :D
ReplyDelete