Ross River adalah sebuah sungai besar yang terletak di Northern Queensland yang mengalir dari Ross River Dam melewati Townsville menuju Coral sea di Samudera Pasifik. Sungai ini adalah jalur air utama dan juga salah satu sumber air minum di Townsville (sumber). Letaknya tidak jauh dari rumah tempat saya tinggal sewaktu di Townsville beberapa waktu lalu. Tepatnya di Cranbrook dekat dari Nathan's bridge yang melintas diatas sungai Ross River.
Di akhir pekan atau hari libur tempat ini banyak dikunjungi tourist baik local maupun asing. Banyak hal yang bisa dinikmati disekitar sini seperti memancing, berenang, perahu kanoe dan olah raga air lainnya. Tempat yang nyaman untuk bersantai dan bercengkrama dengan keluarga atau sahabat di pinggiran sungai. Dan tentunya gratis, semua bisa dinikmati tanpa harus mengeluarkan satu sen dollar.
Di akhir pekan atau hari libur tempat ini banyak dikunjungi tourist baik local maupun asing. Banyak hal yang bisa dinikmati disekitar sini seperti memancing, berenang, perahu kanoe dan olah raga air lainnya. Tempat yang nyaman untuk bersantai dan bercengkrama dengan keluarga atau sahabat di pinggiran sungai. Dan tentunya gratis, semua bisa dinikmati tanpa harus mengeluarkan satu sen dollar.